Jumat, 11 November 2011

manfaat desain pemodelan grafik untuk bidang budaya

Budaya merupakan alat pemersatu bangsa, beragam budaya tersebar di seluruh dunia. Selain itu budaya merupakan bahasa yang sangat universal. Melalui budaya kita dapat berhubungan dengan belahan dunia lainnya.
Setiap Negara memiliki budaya yang berlandaskan kepada :

1. Nasionalisme artinya budaya sangat berpengaruh kepada rasa nasionalisme, budaya dapat timbul dari rasa nasionalisme seseorang terhadap negaranya.   

2. Agama artinya agama adalah tolak ukur yang paling penting dalam budaya, karena budaya sangat berlandaskan nilai-nilai moral yang bersumber dari agama.

3. Ras adalah salah satu alasan munculnya budaya yang sangat beragam, hal ini terjadi karena diantara ras yang ada di muka bumi menjadikan kelompok-kelompok yang ingin menunjukan cirri khasnya masing-masing.
   
4. Geografis adalah salah satu pembatas antara Negara yang menimbulkan budaya dapat saling beragam, namun tetap dapat menjadi suatu ciri khas di setiap daerah.

Dalam desain pemodelan grafik budaya selalu menjadi faktor utama dalam penentuan model dari sebuah desain. Hal ini membuat setiap desain memiliki keunikan unsur budaya masing-masing, seperti contohnya adalah desain pakaian di Negara Indonesia berbeda dengan Negara-negara di daratan eropa, hal ini
karena budaya di masing-masing Negara berbeda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar